Polres Tasikmalaya Kota Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana Sumatera melalui “Charity for Sumatera”

    Polres Tasikmalaya Kota Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Bencana Sumatera melalui “Charity for Sumatera”

    Polres Tasikmalaya Kota – Sebagai wujud kepedulian dan solidaritas terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam di wilayah Sumatera, Polres Tasikmalaya Kota menggelar aksi kemanusiaan bertajuk “Charity for Sumatera”.

    Bantuan yang disalurkan berupa dana tunai serta berbagai kebutuhan pokok yang sangat diperlukan oleh para korban bencana. Bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana dari seluruh personel Polres Tasikmalaya Kota serta pengumpulan sembako sebagai bentuk empati dan kebersamaan.

    Kegiatan pelepasan dan pengiriman bantuan dilaksanakan di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota pada Selasa pagi, 23 Desember 2025. Bantuan kemanusiaan ini secara simbolis diserahkan kepada Tasikmalaya Social Movement untuk selanjutnya disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana di Sumatera.

    Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh Faruk, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang sedang mengalami musibah.

    “Melalui kegiatan Charity for Sumatera ini, kami ingin menunjukkan rasa empati dan kepedulian kepada saudara-saudara kita di Sumatera yang terdampak bencana alam. Bantuan ini berupa dana dan barang-barang yang diperlukan di lokasi bencana. Semoga dana dan barang yang berhasil kami kumpulkan dapat membantu meringankan beban masyarakat di sana, ” ujar AKBP Moh Faruk.

    Kapolres menambahkan bahwa bantuan tersebut merupakan hasil dari kebersamaan dan keikhlasan seluruh personel Polres Tasikmalaya Kota, yang dengan penuh kepedulian turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini.

    Kegiatan Charity for Sumatera juga menjadi bagian dari komitmen Polres Tasikmalaya Kota untuk senantiasa hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan, terutama saat masyarakat membutuhkan uluran tangan.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Tim Mabes Polri Laksanakan Supervisi Operasi...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Tasikmalaya Kota Ikuti Zoom Anev...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025

    Ikuti Kami