Polres Tasikmalaya Kota Gelar Doa Lintas Agama untuk Korban Bencana di Sumatera

    Polres Tasikmalaya Kota Gelar Doa Lintas Agama untuk Korban Bencana di Sumatera

    Polres Tasikmalaya Kota - melaksanakan Kegiatan Doa Lintas Agama atas bencana alam yang terjadi di beberapa provinsi di Sumatera. Kegiatan ini terpusat di Polda Jabar melalui Zoom Meeting, dan diikuti jajaran Polres Tasikmalaya Kota dari Aula Endra Dharmalaksana, pada Kamis (04/12/2025) pagi.

    Kegiatan doa bersama ini dihadiri oleh para Pejabat Utama Polres Tasikmalaya Kota serta para tokoh lintas agama. Suasana berlangsung khidmat sebagai bentuk empati dan kepedulian terhadap masyarakat di wilayah Sumatera yang terdampak bencana.

    Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Moh Faruk Rozi, S.H., S.I.K., M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud solidaritas dan kebersamaan dalam mendoakan para korban agar diberikan kekuatan dan keselamatan.

    "Kita semua mendoakan saudara-saudara kita yang tertimpa bencana di beberapa provinsi di Sumatera. Apabila ada warga yang ingin menggalang dana, Polres Tasikmalaya Kota siap memfasilitasi dan membantu menyalurkan ke titik-titik bencana, " ujar Kapolres.

    Selain itu, Kapolres juga mengingatkan bahwa menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, seluruh elemen masyarakat diajak untuk bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah Kota Tasikmalaya guna menciptakan situasi yang aman dan nyaman.

    Kegiatan ditutup dengan doa bersama dari perwakilan masing-masing agama sebagai simbol persatuan, toleransi, dan kepedulian terhadap sesama.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Polres Tasikmalaya Kota Gelar Rapat Mitigasi...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025

    Ikuti Kami