Apel Kesiapan Personel Pospam Linggajaya Ops Lilin Lodaya 2025, Pengamanan Nataru Berjalan Kondusif

    Apel Kesiapan Personel Pospam Linggajaya Ops Lilin Lodaya 2025, Pengamanan Nataru Berjalan Kondusif

     

    Polres Tasikmalaya Kota – Dalam rangka memastikan kesiapsiagaan personel pengamanan Operasi Lilin Lodaya 2025, Pospam Linggajaya Kota Tasikmalaya melaksanakan apel kesiapan dan pengecekan personel pada Rabu malam, 24 Desember 2025, bertempat di Pospam Linggajaya Kota Tasikmalaya.

     

    Apel kesiapan tersebut dipimpin langsung oleh Kapospam Linggajaya, AKP Yusuf Setyanto, S.H., dengan diikuti oleh personel pengamanan yang tergabung dalam Operasi Lilin Lodaya 2025.

     

    Dalam kegiatan tersebut, Kapospam melaksanakan pengecekan kelengkapan personel, memberikan arahan pimpinan (APP), serta membagi tugas kepada masing-masing personel guna mengoptimalkan pelaksanaan pengamanan di wilayah Pospam Linggajaya, khususnya dalam rangka pengamanan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

     

    Adapun personel yang terlibat dalam pengamanan di antaranya AKP Hajar Sutiar, S.Kom, Aipda Cipta Mulyana, Aipda Imat Sumarno, Bripka Eri Riady, S.H, dan Briptu Rizky Fauzi N.

     

    Hingga pelaksanaan apel selesai, situasi di wilayah Pospam Linggajaya terpantau aman, tertib, dan kondusif. Arus lalu lintas di sekitar lokasi juga terpantau landai dan terkendali.

     

    Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Polres Tasikmalaya Kota dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2025.

     

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Tasikmalaya Kota Bersama Wali Kota...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Jalin Kemitraan Demi Kamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dr. Hendri: Tidak Ada Yang Salah dengan Pilkada Langsung, Mental Politisinya Saja yang Korup!
    Kodaeral X TNI AL Bentuk X Point UMKM Sebagai Wadah Strategis Pemberdayaan  Ekonomi Masyarakat
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa

    Ikuti Kami